Inovasi Diversifikasi Olahan Pepaya Menjadi Keripik untuk Pemberdayaan Kreativitas dan Ekonomi Ibu Rumah Tangga
DOI:
https://doi.org/10.63821/ajpkm.v5i2.516Kata Kunci:
Pengolahan pepaya, Keripik pepaya, Pemberdayaan ibu rumah tangga, Diversifikasi produk, Ekonomi kreatifAbstrak
Pengabdian masyarakat Inovasi Diversifikasi Olahan Pepaya Menjadi Keripik Untuk Pemberdayaan Kreativitas Dan Ekonomi Ibu Rumah Tangga bertujuan untuk memberdayakan ibu rumah tangga melalui inovasi pengolahan pepaya menjadi keripik sebagai diversifikasi produk olahan. Kegiatan dilaksanakan di Desa Lameuru, Kecamatan Ranomeeeto Barat, Kabupaten Konawe Selatan, melibatkan 20 ibu rumah tangga sebagai mitra. Metode yang digunakan meliputi sosialisasi, pelatihan pembuatan keripik pepaya dengan varian rasa, pendampingan pemasaran, dan evaluasi dampak ekonomi. Hasil menunjukkan peningkatan keterampilan kreativitas hingga 75% dan pendapatan rata-rata sebesar Rp 500.000 per bulan per peserta. Inovasi ini memanfaatkan pepaya lokal yang melimpah, mengurangi limbah buah, dan mendukung ketahanan pangan. Kegiatan ini berkontribusi pada pemberdayaan ekonomi perempuan di pedesaan, sejalan dengan tujuan pembangunan berkelanjutan
##submission.downloads##
Diterbitkan
Cara Mengutip
Terbitan
Bagian
Lisensi
Hak Cipta (c) 2025 Rustan Ari, H.Herman Titop, Eko Aprianto Johan

Artikel ini berlisensiCreative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.









